Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan

Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan - Hallo sahabat Kuliner Malam Medan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan
link : Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan

Baca juga


Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan

Ngopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan - Kopi memang menarik, meski terlihat sama namun setiap jenisnya memliki aroma dan rasa yang berbeda. Kopi di Indonesia yang banyak jenisnya tidak hanya memikat orang Indonesia saja, tapi juga dari luar negeri seperti Australia yang dibuktikan dengan kedatangan Duta Besar Australia ke Medan untuk mencicipi beberapa jenis kopi dari Aceh.

duta besar australia di medan
Mr. Paul Grigson, Duta besar Australia

Duta Besar Australia untuk Indonesia Paul Grigson tiba di Medan untuk memulai kunjungan resmi pertamanya di Sumatera Utara pada Rabu, 14 Oktober 2015. Kunjungan selama tiga hari ini berfokus untuk
menguatkan investasi, pendidikan, dan hubungan.

kaffeine medan
Indoor Kaffeine

kaffeine medan
Outdoor Kaffeine
Kami mendapat kesempatan untuk mencicipi beberapa jenis kopi dari Aceh bersama Mr. Paul Girgson dan kedutaan Australia dari Jakarta di Kaffeine Forum Nine. Kopi yang kami coba ini adalah kopi milik Mr. Dani dari PT Aceh Coffee Indonesia. Ada kopi Luwak, Peaberry, Woody, dan beberapa kopi yang kami tidak ingat namanya. Mr. Paul ini memang seorang penggemar kopi, beliau katanya juga suka ke beberapa kafe di Indonesia untuk nyobain kopi. Kalau kami, yang paling kami suka dari kopi adalah aroma biji kopi karena setiap jenis kopi memiliki aroma yang berbeda contohnya antara kopi Luwak dengan Woody, aroma tumbuhan lebih terasa di biji kopi Woody dibandingkan dengan Luwak. Kalau soal rasa, kami masih belum mengerti tentang kopi jadi dari tiga jenis kopi yang kami coba menurut kami rasanya sama semua: pahit!!

dubes australia
Mr. Dani (kiri), Mr. Paul (tengah)

kopi luwak medan
Kopi Luwak
Ngopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan. Selain mencicipi kopi dan berbicara tentang sejarah kopi, didatangkan juga para petani kopi langsung dari Aceh untuk membahas tentang kopi di Aceh. Kalau tadi kami yang tanya tanya ke pak Dubes, kali ini gantian pak Dubes yang nanya ke para petani kopi. Salah satu pertanyannya adalah tentang apa kendala yang dialami para petani dalam produksi kopi. Ternyata selain modal, fasilitas juga merupakan masalah utama yang dihadapi para petani kopi seperti masalah penjemuran biji kopi. Biji kopi banyak diproduksi saat musim hujan sedangkan pada saat itu sulit untuk menjemur biji kopi. Untuk itulah diperlukan fasilitas yang baik sangat diperlukan untuk memperudah pekerjaan para petani.

biji kopi aceh
Biji Kopi Sebelum (kanan) dan Sesudah (kiri) Proses Roasting

petani kopi aceh
Mr. Paul bersama Mr. Dani dan Petani Kopi dari Aceh

Kami juga Mencoba Cappuccino dari Kaffeine. Biasanya sih kalau pesan cappuccino pasti kami tambahkan gula, tapi kali ini tidak karena rasanya tidak terlalu pahit (mungkin karena baru nyobain yang lebih pahit). Rasa susunya juga terasa
Pelayanan disini baik. Aroma kopi dan ruangan yang sejuk membuat suasana di kafe ini terasa nyaman. Disini juga tersedia WiFi dan colokan buat yang mau ngopi sambil internetan.

cappuccino medan
Cappuccino



 



Alamat Kaffeine
Ground Floor No 7, Gedung Forum 9
Jl. Imam Bonjol No. 9
Phone: +62 61 80501496
WiFi: tersedia


Demikianlah Artikel Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan

Sekianlah artikel Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan dengan alamat link https://kulinermalam-medan.blogspot.com/2015/10/medan-updatengopi-bersama-dubes.html

0 Response to "Medan updateNgopi Bersama Dubes Australia di Kaffeine Medan"

Post a Comment